Cara Mengganti Logo Bloger dengan Favicon Kita Sendiri

Download
Singkat saja, sebenarnya Cara mengganti logo atau favicon di blog memang sangat mudah, yang perlu disiapakan terlebih dahulu yaitu logo atau gambar yang akan dijadikan favicon. Favicon memang sangat berguna bagi blog kita, karena hal ini menjadi karakter atau ciri khas blog, sehingga blog kita menjadi mudah diingat dan pengunjung pun akan kembali ke blog kita.
Logo pada blogger atau blogspot biasanya berupa logo berwarna orange dengan tulisan "B" . Untuk cara mengganti atau merubah logo tersebut , berikut cara mudah dan praktis dan ikuti langkah-langkahnya.
Pertama anda persiapkan terlebih dahulu gambar untuk favicon blog anda. Favicon dapat berupa.ico atau .gif. Jika belum memilikinya, langsung saja klik http://www.html-kit.com/favicon/.
  • Kemudian klik tombol browse dan cari gambar dari komputer anda untuk dijadikan favicon.
  • Klik tombol Generate FavIcon.ico.
  • Klik link Download FavIcon Package.
  • Anda akan mendapatkan file beformat .zip, extract file .zip tersebut.
  • Upload favicon.ico atau animated_favicon1.gif ke image hosting anda. misalnya http://tinypic.com, http://imageshack.us/, piccasa, http://www.imagegratis.com dan lain-lain.
Memasang favicon ke blogger
  1. Masuk ke akun blogger anda.
  2. Pilih menu Design (Tata Letak) » Edit HTML.
  3. Cari kode di bawah ini. 

    <b:include data='blog' name='all-head-content'/>
  4. Copy-paste kode berikut di bawah kode tadi. 

    <link href='url-gambar.ico' rel='shortcut icon'/>

    atau

    <link href='url-gambar.gif' rel='icon' type='image/gif'/>

    Ganti tulisan berwarna merah dengan url favicon anda tadi.
  5. Simpan template.
Setelah selesai melakukan pengeditan, sekarang lihat hasilnya. Jika anda melakukannya dengan benar, favicon ini akan tampil di address bar, sebelah kiri URL blog anda.

Untuk cara memasang favicon di blog selain blogspot juga bisa menggunakan kode di atas. Tetapi pengeditan HTML-nya mungkin sedikit berbeda.

Biasanya logo favicon bisa kamu cari di google dengan ukuran yang standar 32 x 32 pixel hingga 64 x 64 pixel. Itu pada umumnya, yang penting sesuai pada selera kamu. Atau kamu bisa buat sendiri lewat corel maupun photosop.

Download

2 comments:

Cikal 21 said...

mudah sih, tapi aq kok belum berhasil...?

Bunda Arien said...

Thankyou mas infonya, aku udh berhasil ganti logo bloggernya :)

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►

TUTORIAL DOWNLOAD

1. Klik DOWNLOAD
2. Tunggu 5 detik
3. Klik SKIP AD / SKIP dpojok kanan atas

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Members

Copyright © 2012. ARVINEVA'S BLOG - All Rights Reserved B-Seo Versi 4 by Blog Bamz